search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Dukung Event Bali International Air Show, Dua Heli Basarnas Dikerahkan
Rabu, 18 September 2024, 06:41 WITA Follow
image

Basarnas Bali mengerahkan dua helikopternya dalam rangka mendukung gelaran Bali International Air Show (BIAS)

IKUTI BERITABADUNG.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABADUNG.COM, KUTA SELATAN.

Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) mengerahkan 2 helikopter, kapal SAR, dan 100 personel lebih dalam rangka mendukung event Bali International Air Show (BIAS) yang berlangsung di Bali, 18-21 September 2024. 

Untuk memastikan kesiapsiagaan tim SAR yang bertugas, Basarnas melaksanakan latihan atau refresh helly rescue di hanggar Basarnas komplek I Gusti Ngurah Rai International Airport, pada Selasa 17 September 2024. 

Seluruh personel melaksanakan teknik helly rappeling. Setelah itu, melaksanakan teknik Evakuasi Medis Udara (EMU). 

Pada hari sebelumnya, yakni Senin 8 September 2024, para rescuer dari Basarnas Special Group (BSG), Kantor SAR Bali, Mataram, dan Surabaya melaksanakan latihan helly freejump di Pantai Muaya, Jimbaran, Bali. 

Kabasarnas Marsdya TNI Kusworo yang melihat langsung refresh helly rescue tersebut mengungkapkan bahwa latihan tersebut diperlukan untuk memastikan kesiapan tim SAR maupun peralatan utama (alut) pendukungnya. 

"Rangkaian kegiatan ini dalan rangka mendukung event Bali International AirShow khususnya dari segi keselamatan dan kedaruratan,"  tegasnya. 

Baca juga:
Basarnas Gelar Latihan 'Refresh Heli' di Bali

Baca juga:
Begini Penampakan Hadiah Rumah Jalan Sehat Prabowo-Gibran 2

Selain itu, Kabasarnas pada kesempatan tersebut juga memberikan pesan kepada seluruh tim yang terlibat untuk mengutamakan aspek keselamatan saat latihan maupun saat bertugas.

"Ingat, safety first dan zero accident," tegasnya.

Editor: Aka Kresia

Reporter: Rilis Pers



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabadung.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Badung.
Ikuti kami