Viral! Pria Mencuri Uang di ATM Bank Mandiri Seminyak, Kuta: Pelaku Ditangkap dan Dipukuli Massa
Pelaku Muzamil Fadly (42), warga Denpasar Timur babak belur dihajar massa pasca kedapatan menarik uang Rp2 juta dengan menggunakan kartu ATM curian milik turis asing
GOOGLE NEWS
BERITABADUNG.COM, KUTA.
Pencurian uang di ATM Bank Mandiri, Jalan Raya Seminyak, Kuta, Badung, viral di media sosial Instagram.
Kejadian ini terjadi pada Sabtu malam, 5 Oktober 2024, sekitar pukul 20.00 WITA, dan menarik perhatian warganet.
Berdasarkan informasi di lapangan, Satuan Linmas Desa Adat Seminyak sekitar pukul 22.30 WITA menyerahkan seorang pria bernama Muzamil Fadly (42), warga Denpasar Timur, ke Polsek Kuta.
Pria ini diduga kuat sebagai pelaku pencurian uang di ATM yang sebelumnya dilakukan oleh seorang turis asing.
Pelaku mengalami luka di bibir serta kepala yang bengkak dan lebam saat diserahkan ke polisi.
Menurut keterangan yang diperoleh dari Linmas, pelaku diduga melakukan penarikan uang tunai sebesar Rp 2.000.000 dari kartu ATM milik turis asing yang tertinggal di mesin.
Baca juga:
Polres Badung Petakan Kerawanan Pilkada 2024
Saat korban menyadari kartunya tertinggal, ia segera kembali ke ATM dan mendapati pelaku sedang menarik uang tersebut.
Korban berhasil menangkap pelaku dengan bantuan Linmas Seminyak yang sedang berpatroli di area tersebut.
Uang yang ditarik pelaku kemudian dikembalikan di tempat kejadian. Namun, situasi sempat memanas ketika sejumlah massa yang mengetahui insiden ini mulai menyerang pelaku.
Untuk mencegah hal yang lebih buruk, anggota Linmas yang dipimpin oleh I Wayan Rika (40) segera mengevakuasi pelaku dari amukan massa dan menyerahkannya kepada pihak Polsek Kuta.
Polisi dari Polsek Kuta langsung mendatangi lokasi kejadian dan mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi.
Pelaku kemudian dibawa ke RS Murni Teguh untuk menjalani perawatan akibat luka-luka yang dideritanya.
Kasi Humas Polresta Denpasar, I Ketut Sukadi, membenarkan kejadian ini.
"Pelaku masih dirawat di rumah sakit dan dalam pengawasan petugas. Pelaku juga disarankan menjalani operasi karena luka yang cukup parah," ungkap Sukadi, Minggu (6/10).
Sementara itu, pihak kepolisian masih mencari identitas turis asing yang menjadi korban untuk membuat laporan resmi. Hingga berita ini diturunkan, korban belum mengajukan laporan kepada pihak berwenang.
"Kami sedang menyelidiki lebih lanjut kasus ini, termasuk mengidentifikasi korban dan menggali informasi tambahan," tambah Sukadi.
Editor: Aka Kresia
Reporter: Tim Liputan